Harga Oli Samping Ipone R2000: Kelebihan & Kekurangan

Harga Oli Samping Ipone R2000 – Saat ini, hadir berbagai macam oli samping untuk kendaraan 2 tak. Jika kalian merupakan pemilik sepeda motor 2 tak, pemilihan oli samping yang bagus adalah kunci agar kendaraan tetap dalam performa terbaiknya.

Apalagi saat ini telah hadir dan di produksinya berbagai macam oli samping dari berbagai merek ternama, jadi tidak perlu merasa bingung. Dan salah satu yang sudah cukup populer dan dipercaya oleh para pemilik motor 2 tak adalah merek oli samping Ipone.

Terkait oli samping Ipone, pada kesempatan kali ini kami akan jelaskan informasi mengenai harga dari salah satu produk oli samping Ipone. Di mana yang akan kami jelaskan sendiri yakni mengenai harga oli samping Iphone 2000.

Tentu jika kalian berminat untuk membeli oli samping ini untuk penuhi kendaraan sepeda motor 2 tak kalian, harga olsam tentu saja jadi hal pertama yang dicari-cari. Jika tidak sabar dan penasaran berapa harga oli samping Ipone 2000 maka simak pembahasan ini sampai akhir.

Sekilas Oli Samping Ipone R2000

Sekilas Oli Samping Ipone R2000

Namun sebelum ke pembahasan mengenai harga oli samping Ipone R2000, alangkah baiknya kalian mengetahui sekilas tentang olsam ini. Jadi, Ipone R2000RS adalah pelumas semi-sintetik dengan kualitas tinggi untuk sepeda motor 2 tak dan oli samping ini telah dirancang untuk penggunaan biasa.

Di mana pada produksinya Ipone telah memilih bahan dasar dan aditif sintetis terbaik. Tentu saja pemilihan bahan terbaik tersebut berguna untuk menjamin perlindungan optimal untuk mesin konsumen dan sebuah formula anti-smoke sehingga akan ramah terhadap lingkungan.

Spesifikasi Oli Samping Ipone

Spesifikasi Oli Samping Ipone

Jika memang kalian butuh informasi mengenai oli samping R2000 di sini kami juga akan jelaskan spesifikasi lengkapnya. Berikut adalah spesifikasi dari oli samping atau olsam Ipone R2000:

  • DENSITY AT 20 °C ISO 12185 0,866 G/cm³
  • VISCOSITY AT 100 °C ASTM D445 9,6 mm²/s
  • VISCOSITY AT 40 °C ASTM D445 67,7 mm²/s
  • VISCOSITY INDEX (VIE) ASTM D2270 122
  • FLASH POINT ASTM D92 130 °C
  • BOILING POINT ASTM D97 -18 °C
  • TBN ASTM D2896 1,2 mgKOH/g
  • TAN ASTM D664 0,08 mgKOH/g

Harga Oli Samping Ipone R2000

Setelah berhasil mengetahui sekilas tentang oli Ipone dan spesifikasi lengkapnya, berikutnya kalian tinggal mengetahui harga oli samping Ipone R2000 atau dikenal sebagai R2000 RS strawberry. Terkait harga sendiri sebenarnya bervariatif tergantung dari penjual.

Namun untuk harga oli samping Ipone R2000 secara umum dijual dikisaran harga Rp 200.000 an (Rp 230.000 – Rp 265.000) untuk kemasan 1 liter. Selain itu, ada juga yang menjual dalam kemasan botol kecil berisikan oli samping 100 ml dengan harga Rp 35.000.

Untuk bisa membeli oli samping Ipone R2000 dengan wangi straberry, maka dapat kalian dapatkan di bengkel atau toko oli terdekat di lokasi kalian berada saat ini. Atau bisa juga membelinya secara online di Shopee atau Tokopedia.

Jika berminat, silakan cari penjual dengan menawarkan harga termurah untuk setiap kemasan. Dengan begitu nantinya kalian bisa menghemat pengeluaran untuk pembelian oli samping sehingga dapat difungsikan untuk keperluan lain.

Catatan : Harga di atas bisa berubah sewaktu-waktu. Selain itu, harga di setiap penjual juga berbeda-beda.

Kelebihan dan Kekurangan Oli Samping Ipone R2000

Kelebihan dan Kekurangan Oli Samping Ipone R2000

Saat berhasil tahu harga di atas, selanjutnya kami juga akan jelaskan informasi mengenai kelebihan dan keunggulan oli samping Ipone R2000. Berikut di antara lain kelebihan dan kekurangan dari oli samping Ipone R2000.

Kelebihan

  • Memberikan Pelumasan Optimal

Kelebihan pertama dari oli samping Ipone R2000 adalah memberikan pelumasan opstimal pada dinding silinder dengan silinder itu sendiri. Dengan begitu, pencegahan ganjet akan semakin minim, apalagi jika takaran oli samping tepat.

  • Keluarkan Rasa Strawberry

Selain kelebihan di atas, oli samping ini juga miliki kelebihan wangi. Di mana asap yang keluar dari knalpot pada saat mesin motor 2 tak sedang hidup, bisa hasilkan harum atau wangi rasa strawberry. Tentu hal ini menjadi sedikit unik saat kalian memacu kendaraan di jalanan.

  • Ramah Lingkungan

Diketahui sendiri, jika motor 2 tak memang keluarkan asap dari kenalpotnya. Namun dengan gunakan oli samping R2000 ini kalian akan tetap ramah lingkungan. Kenapa begitu? Karena oli samping R2000 diproduksi dengan formula anti-smoke menjadikan hal ini akan ramah terhadap lingkungan saat penggunaan.

Kekurangan

Sedangkan untuk kekurangan sendiri ada pada harga yang mahal, meskipun ada kemasan kecil yang bisa dibeli dengan harga lebih murah. Namun untuk kemasan 1 liter, harga oli samping Ipone R2000 yang ditawarkan adalah kisaran 200 ribuan.

Berbeda dengan harga oli samping Idemitsu, di mana dihargai sekitar Rp 57.000 saja untuk kemasan 0.8 liter. Dengan begitu, kalian bisa membeli sekitar 4 botol oli Idemitsu kemasan 0.8 liter dan jika dibelikan Ipone R2000 hanya dapat 1 botol kemasan 1 liter saja.

Akhir Kata

Mungkin itu saja kiranya pembahasan dapat otoflik.com sampaikan mengenai harga oli samping Ipone R2000 beserta informasi terkait lainnya mulai dari sekilas tentang oli tersebut, hingga kelebihan dan kekurangannya.

Jadi kesimpulannya, harga oli samping Ipone R2000 sendiri miliki harga berkisaran Rp 200.000- an saja untuk kemasan 1 liternya. Selain itu, ada juga penjual yang mengecerkan oli samping ini dengan beberapa ukuran (ml).

Dengan mengetahui harga oli samping Ipone R2000 di atas, diharapkan bagi kalian para pemilik motor 2 tak dan berniat untuk menggunakan oli samping merek dan jenis ini maka adanya informasi harga bisa jadi referensi.