8 Rekomendasi Toyota Rush Modifikasi Velg Ring 18

Rush Modifikasi Velg Ring 18 – Dalam dunia otomotif memiliki gaya modifikasi sendiri merupakan suatu kebanggaan. Salah satunya dalam perubahan sederhana dari pergantian velg standar ke racing.

Banyak jenis mobil yang dimodifikasi velg salah satunya Toyota Rush dengan ukuran diameter standar 16-17 diganti dengan ring 18. Sehingga, membuat mobil kalian tampak lebih gagah dan keren.

Namun, beberapa orang bingung untuk memulai modifikasi Toyota Rush. Padahal modifikasi dapat dilakukan tidak hanya mengganti ukuran velg saja, tetapi bagian interior, eksterior bahkan mesin.

Jadi, apabila kalian lebih tertarik untuk modifikasi Toyota Rush dengan velg ring 18. Pada kesempatan ini kami akan menyediakan berbagai jenis velg ring 18 yang cocok untuk mobil kalian.

Kelebihan dan Kekurangan Modifikasi Velg Ring 18

Dalam bidang otomotif khususnya soal modifikasi velg ring 18 tentunya ada sisi kelebihan dan kekurangannya. Salah satu mobil yang ramai menggunakan velg ring 18 yaitu Toyota Rush.

Pada umumnya, velg standar Toyota Rush sudah terlihat keren dan gagah. Namun, banyak orang memodifikasi Toyota Rush dari merubah gaya velg standar menjadi lebih sporty. Berikut ini beberapa kelebihan dan kekurangan dari modifikasi Toyota Rush menggunakan velg ring 18.

Kelebihan

Kelebihan utama velg ring 18 adalah penampilan, stabilitas dan meningkatkan kenyamanan saat berkendara. Selain itu, modifikasi velg mobil ring 18 akan tampak lebih berkelas serta menarik perhatian. Berikut kelebihan modifikasi velg ring 18 menurut kami.

  • Tampil Lebih Elegan dan Sporty

Modifikasi velg ring 18 memberikan tampilan yang elegan dan sporty mobil. Terlebih membuat ukuran mobil menjadi lebih besar serta meningkatkan performa saat bermanuver di jalanan.

  • Meningkatkan Kestabilan dan Keseimbangan

Velg ring 18 memberikan kestabilan dan keseimbangan pada mobil ketika melaju di jalan. Terbukti dengan ukuran PCD 5×114,3 mm yang membuat mobil nyaman ketika dikendarai serta mengurangi goyangan saat melaju di jalanan yang tidak rata.

  • Meningkatkan Performa Rem

Selain penampilan dan kestabilan, velg ring 18 pada meningkatkan performa rem menjadi lebih baik. Hal tersebut, menyingkat waktu pengereman menjadi lebih pendek serta efisien ketika kalian mengemudi.

Kekurangan

Sudah jelas dibalik kelebihan pasti ada kekurangan yang tersembunyi menggunakan velg ring 18. Pasalnya, modifikasi tentu memerlukan biaya dan memiliki beberapa kendala. Untuk mengetahui kekurangan velg 18 secara detail bisa kalian simak ulasan dibawah ini.

  • Biaya Modifikasi Mahal

Terlihat bahwa berbagai merek velg ring 18 dijual dengan harga lebih mahal dari ukuran standar mobil. Untuk itu, kalian harus mengetahui harga velg yang akan dibeli sebelum melakukan modifikasi.

  • Batasan Kecepatan Dalam Berbelok

Batas kecepatan perlu diperhatikan ketika menggunakan velg 18, karena kemampuan berbelok mobil akan berkurang. Hal tersebut, bisa terjadi ketika kalian menghadapi jalanan yang kurang baik.

  • Resiko Kerusakan Pada Suspensi dan Ban

Dengan ukuran velg yang lebih besar sudah pasti mempengaruhi massa pada suspensi. Hal itu, menyebabkan kerusakan lebih cepat terhadap suspensi dan ban karena melebihi batas toleransi.

Jenis Modifikasi Velg Ring 18 Toyota Rush

Secara garis besar, dalam dunia otomotif memodifikasi mobil tentunya menjadi hal yang menyenangkan. Misalnya, modifikasi Toyota Rush dengan velg ring 18 akan terlihat semakin berbeda. Akan tetapi, dalam memilih velg khususnya ukuran 18 kalian juga harus mengetahui kualitas serta harga.

Maka dari itu, kami menyediakan rekomendasi jenis modifikasi velg ring 18 untuk Toyota Rush. Selain Toyota Rush, modifikasi velg Daihatsu Ayla juga sekarang mulai ramai loh! Berikut ini beberapa jenis velg yang cocok digunakan Toyota Rush.

1. Velg HSR Giant Ring 18 SMF Plus

Modifikasi Velg HSR Giant Ring 18 SMF Plus

Velg ring 18 pertama yang cocok digunakan untuk Toyota Rush yaitu HSR Giant SMF Plus. Velg dengan nilai PCD 5 x 122 serta offset 40 masih akan terasa nyaman ketika dibawa berkendara. Terlebih penampilan velg menggunakan jari-jari melengkung memberikan kesan menarik ketika dipandang.

2. HSR Nebraska JD943 Ring 18

Rush HSR Nebraska JD943 Ring 18

HSR Nebraska JD943 Ring 18 dengan gaya sporty membuat Toyota Rush semakin gagah. Menampilkan jari-jari dengan konsep concave membuat mobil tampak elegan. Dibekali dengan spesifikasi PCD 5 x 112 serta offset 42 menambah tinggi mobil ukuran bannya pun masih terbilang tebal aman.

3. Velg Ring 18 Kailolo HSR

Modifikasi Velg Ring 18 Kailolo HSR

Velg Ring 18 Kailolo HSR didesain dengan jari-jari palang 5 membuat Toyota Rush makin cakep. Memiliki spesifikasi PCD 5 x 114.3 serta offset 50 membuat mobil lebih nyaman stabil saat melaju di jalanan.

4. HSR Boroko BLY01 Ring 18 Sandy Grey

Rush Modifikasi HSR Boroko BLY01 Ring 18 Sandy Grey

Velg 18 modifikasi Toyota Rush selanjutnya yaitu HSR Boroko BLY01 Sandy Grey. Menawarkan warna Sandy Bronze yang memberikan kesan klasik tetapi keren. Ditambah spesifikasi PCD 5 x 114.3 serta offset 25 sehingga cocok digunakan untuk Toyota Rush.

5. HSR RAI-S2 JA151 R18 SMF

Modifikasi Rush HSR RAI S2 JA151 R18 SMF

Velg HSR RAI-S2 JA151 R18 SMF, cocok bagi kalian yang menyukai velg dengan jari-jari banyak. Didukung dengan spesifikasi PCD 5 x 112 dan ET 45 velg ini masih nyaman digunakan Toyota Rush.

6. HSR Banteng 6039 Ring 18

Modifikasi Rush HSR Banteng 6039 Ring 18

Toyota Rush menggunakan velg HSR Banteng 6039 Ring 18. Velg tersebut didukung spesifikasi nilai PCD 6 x 139.7, ET 10 serta Ring 20 x 9 membuat mobil terasa sangat stabil.

7. HSR Shinjuku JD8051 Ring 18 SMG

Rush HSR Shinjuku JD8051 Ring 18 SMG

Dikonsep dengan model concave velg HSR Shinjuku R18 ternyata cocok dipakai Toyota Rush. Didesain berwarna Semi Matte Grey serta memiliki palang 10 memberi kesan lebih elegan.

8. HSR Wurzburg F1 1009 R18 SMG

Rush HSR Wurzburg F1 1009 R18 SMG

HSR Wurzburg F1 1009 R18 SMG didesain dengan palang mirip bintang berwarna Semi Matte Grey. Selain itu, velg ini dibekali spesifikasi PCD 5 x 112 serta offset 42.

Kesimpulan

Jadi, bagi kalian yang sedang bingung menentukan velg ring 18 Toyota Rush. Mungkin, rekomendasi di atas dapat membantu kalian untuk memilih velg ring 18. Semoga informasi yang otoflik.com berikan dapat menambah wawasan kalian mengenai modifikasi velg ring 18 Toyota Rush.