10 Jenis Truk Berdasarkan Bentuk, Kapasitas, Jumlah Sumbu & Roda 2023

Jenis Truk – Cukup banyak ragam tipe dan jenis kendaraan yang ada di tanah air. Semua tipe tersebut tentu memiliki tujuan dan juga fungsi yang berbeda-beda. Namun umumnya banyak orang yang menganggap bahwa semua jenis kendaraan itu sama, baik itu mobil pribadi, atuapun mobil pengangkut atau sering disebut dengan truk.

Namun pada dasarnya baik itu mobil pribadi ataupun mobil pengangkut seperti truk pun masih dibedakan lagi berdasarkan kategori yang ada. Seperti bentuk, jumlah sumbu, jumlah roda, dan juga kapasitas atau kubikasi yang dimiliki. Hal tersebut mungkin yang masih menjadi polemik di masyarakat kita.

Oleh karena itu, dikesempatan kali ini akan otoflik.com jelaskan secara rinci apa saja jenis truk yang ada di Indonesia. Yang dimana pada masyarakat luas banyak istilah untuk penamaan kendaraan angkutan ini seperti truk engkel, truk pick up, truk fuso, truk tronton, truk trintin dan juga istilah-istilah lainnya.

Dari istilah tersebut, tentunya tidak sedikit orang yang masih merasa bingung dengan penamaan tersebut. Lalu apa sih yang membedakan semua jenis truk tersebut ? berikut akan otoflik.com rangkumkan untuk kalian semua.

Jenis Truk Berdasarkan Bentuk, Kapasitas, Jumlah Sumbu dan Roda

Mengenal Jenis Jenis Truk di Indonesia

Dalam penamaan tipe atau jenis truk sebenarnya mengacu pada beberapa hal umum seperti yang kami sebutkan diatas. Namun untuk lebih jelasnya mengenai hal tersebut kita bahas lengkapnya dibawah ini.

Mengenal Apa Itu Truk

Truk merupakan sebuah jenis armada transportasi yang memiliki bentuk dan ukuran begitu beragam dengan tipe karoseri yang berbeda-beda. Yang dimana penggunaan truk sendiri lebih dikhususkan pada jasa pengiriman barang dengan jumlah dan ukuran yang besar.

Apa Saja Jenis Truk ?

Pada umumnya dengan begitu banyakanya jenis truk di Indonesia. Banyak masyarakat yang masih merasa bingung mengenai jenis dan tipe truk itu sendiri. Maka dari itu berikut ini beberapa informasi mengenai perbedaan tiap-tiap jenis truk yang mungkin bisa menjadi referensi kalian.

1. Truk Pick Up

Truk Pick Up

Jenis truk yang pertama adalah Pick Up. Ini merupakan jenis yang paling kecil diantara truk-truk lainnya. Yang dimana mereka hanya memiliki 2 jenis sumbu roda dengan 4 jumlah roda yang terbagi dimasing-masing sisi.

Dan pada umumnya mobil pick up hanya memiliki kapasitas atau volume maksimal 1 CBM. Adapun berat muatan yang mampu dibawa pada jenis kendaraan ini hanya sekitar 1.5 ton. Namun ada juga pick up yang memiliki volume hingga 6 CBM yang dibedakan berdasarkan bak yang digunakan.

2. Colt Diesel Engkel

Colt Diesel Engkel

Selain pick up, ada juga jenis Colt Diesel Engkel atau juga sering di sebut masyarakat truk engkel. Jika dibandingkan dengan pick up, jenis ini memiliki ukuran yang lebih besar namun sama-sama memiliki 2 sumbu roda yang terbaik dibagian 2 roda depan dan 2 roda belakang.

Sementara untuk kakaspitas muatannya truk engkel bisa dibilang lebih besar dibandingkan dengan pick up karena mampu membawa muatan hingga 5 ton. Dengan jenis truk ini kalian masih bisa membawa barang berukuran besar dan banyak dalam satu kali angkut.

3. Colt Diesel Double

Colt Diesel Double

Selanjutnya ada juga jenis truk Colt Diesel Double. Dilihat sekilas dari bentuknya, truk tipe ini memang hampir sama dengan truk engkel. Namun perbedaan yang paling terlihat terletak dari jumlah roda yang digunakan, terutama pada bagian roda belakangnya yang sudah menggunakan 4 roda.

Sementara untuk jumlah sumbu yang digunakannya masih tetap sama yakni 2 sumbu namun pada masing-masing sumbu roda belakang menopang 2 roda. Sementara jika dilihat dari ukurannya, truk ini memiliki jumlah muatan yang lebih besar yakni sekitar 6 ton. Dan untuk menggunakan truk ini umumnya pengemudi harus memiliki SIM B baik B Polos atau B Umum.

4. Truk Fuso

Truk Fuso

Selain itu di Indonesia juga ada yang namanya truk fuso. Truk ini merupakan jenis truk yang hampir sama dengan truk Colt Diesel Double. Namun kapasitas yang ditawarkan untuk sekali angkut barang jauh lebih besar yang mencari 7 sampai 8 ton.

Dan umumnya truk Fuso merupakan truk yang di keluarkan oleh produsen mobil Mitsubishi yang memang memfokuskan pada produk kendaraan niaga untuk kelas light dan medium truk.

5. Truk Tronton

Truk Tronton

Lalu ada pula jenis truk yang memiliki kapasitas muatasn lebih dari 10 ton bahkan mampu mencapai 20 ton atau lebih. Pada jenis ini terdapat satu tipe yang dinamakan truk tronton. Tidak hanya kapasitas muatannya yang berbeda dengan tipe truk lainnya.

Jika dilihat dari jumlah sumbu rodanya, jenis truk yang satu ini memiliki 3 sumbu roda yang terbagi 1 sumbu roda dibagian depan dan 2 sumbu roda dibagian belakang. Apabila dilihat dari jumlah ban, maka truk tronton memiliki ban berjumlah 10 buah, 2 dibagian depan dan 8 dibagian belakang.

6. Truk Trintin

Truk Trintin

Jika kalian sedang mencari jenis truk dengan kapasitas muatany yang mencapai 20 ton atau lebih. Selain truk tronton, kalian juga bisa memilih truk trintin. Yang dimana ini merupakan salah satu tipe truk yang bisa digunakan untuk mengangkut barang dengan jumlah besar dan banyak.

Truk trintin dan tronton sama-sama memiliki 3 sumbu roda. Namun perbedaannya terletak pada bagian sumbu roda tengah. Dimana mekanisme power streeringnya menggunakan FWS (Four Wheel Steering). Yang itu artinya truk trintin akan memiliki 4 roda yang bisa dibelokan yang terdapat pada sumbu roda depan dan tengah.

7. Truck Trinton

Truck Trinton

Dan jenis truk yang berikutnya adalah truk trinton. Untuk jenis yang satu ini dibuat dengan kapasitas muatan yang lebih besar mencapai 30 ton dan juga memiliki 4 buat sumbu roda. Yang dimana sumbu roda tersebut terbagi menjadi dua yaitu 2 sumbu roda dibagian depan yang dapat digerakan pada saat membelok dengan mekanisme FWS.

Dan 2 sumbu roda dibagian belakang yang letakan hampir berdekatan. Apabila dilihat dari jumlah roda yang dibawanya, truk jenis ini memiliki jumlah roda sebanyak 12 buah. 8 buah roda terdapat dibagian belakang dan 4 buah terdapat dibagian depan yang sama-sama ditopang oleh 2 sumbu atau poros.

8. Truk Trailer

Truk Trailer

Selanjutnya ada juga truk trailer, yang dimana jenis truk ini mungkin hanya akan di temukan pada pabrik-pabrik kelas atas yang dalam sekali pengiriman barang bisa mencapi 20 sampai 60 ton. Pada pemasarannya, tru trailer dibedakan dalam dua jenis yang dilihat dari jumlah sumbu dari ketinggian.

Yaitu truk trailer 20 feet yang memiliki jumlah sumbu 4 sampai 5 dan truk trailer 40 feet yang memiliki jumlah sumbu roda 6. Bahkan jika dilihat dari jumlah bannya, truk jenis ini setidaknya memiliki ban atau roda sebanyak 16 sampai 24 buah roda. Dan umumnya penggunaan jenis truk ini mengharuskan pengemudi memiliki SIM B2 yang paling tinggi.

9. Truk Kontainer

Truk Kontainer

Mungkin banyak orang yang sering menyebutkan istilah truk kontainer. Namun pada kenyataannya kontainer sendiri sebenarnya bukan merupakan sebuah armada. Melainkan hanya sebuah petik kemas yang dibuat untuk bisa menampung barang dengan jumlah besar dan banyak serta bersifat fleksibel.

Dan dalam dunia persewaan truk, seperti dijelaskan diatas. Kontainer tidak dapat dipisahkan dengan truk trailer mengingat kontainer sendiri tidak memiliki mesin dan roda. Sehingga ketika kalian ingin menyewa kontainer, maka sudah semestinya kalian juga menyewa armada trailernya.

10. Truk Wingbox

Truk Wingbox

Dan jenis truk yang terakhir adalah truk Wingbox. Ini merupakan sebuah armada yang mungkin bisa dibilang jauh lebih favorit bila dibandingkan dengan truk tronton. Pasalnya pada truk jenis ini, kalian bisa lebih mempercepat proses bongkar dan muat barang.

Pasalnya di ketiga sisi yakni sisi kanan, kiri, dan belakangnya bisa dibuka secara bersamaan. Dan untuk truk Wingbox hanya memiliki 2 sumbu dengan komposisi sama seperti truk tronton. Maka di Indonesia pun banyak yang menyebutnya sebagai truk tronton wingbox atau truk engkel wingbox.

Nah itulah kiranya infomrasi yang bisa otoflik.com rangkum dikesempatan kal ini. Jangan lupa juga simak infomrasi menarik lainnya seputar harga truk Hino terbaru dan terlengkap yang sudah kami rangkum sebelumnya. Sekian dan tertimakasih.