2 Fungsi Valve Spring Compressor: Gambar & Cara Menggunakan

Fungsi Valve Spring Compressor – Kalian tahu apa itu Valve Spring Compressor? seperti apa bentuknya dan bagaimana cara menggunakannya?. Memiliki nama layaknya sebuah komponen kendaraan, tidak bisa kita pungkiri memang masih banyak sekali orang yang menganggap seperti itu.

Lantas apakah benar demikian? Singkatnya tentu saja salah, karena Valve Spring Compressor merupakan sebuah alat service khusus atau Service Special Tools/SST. Alat ini mungkin akan dapat kalian lihat ketika berada di bengkel maupun di tempat-tempat service kendaraan.

Hal tersebut tentu karena fungsi Valve Spring Compressor bisa dibilang cukup penting untuk sebuah pekerjaan. Terutama untuk jenis pekerjaan-pekerjaan tertentu yang memang sering memakai atau memanfaatkannya untuk mendapatkan detail pengerjaan tertentu.

Nah sebagai pengguna kendaraan, penyedia layanan jasa service / bengkel motor & mobil ada baiknya apabila kalian juga mengetahui fungsi Valve Spring Compressor, gambar dan juga cara menggunakan alat service khusus satu ini.

Fungsi Valve Spring Compressor

Maka dari itu, apabila memang sedang membutuhkan penjelasan detail, lengkap dan rinci terkait alat service khusus Valve Spring Compressor. Silahkan kalian simak penjelasan yang akan otoflik.com tulis di bawah agar bisa lebih memahami lebih dalam.

Apa Itu Valve Spring Compressor?

Sama halnya dengan pembahasan tentang Fungsi Fuel Pressure Regulator yang sebelumnya sudah pernah kami sampaikan serta jelaskan. Mungkin untuk bisa membuat pembahasan mengenai fungsi valve spring compressor lebih mudah di pahami.

Kami rasa tidak ada salahnya apabila kita jelaskan lebih dulu apa itu valve spring compressor. Jadi seperti sudah kami sampaikan serta jelaskan di atas, Valve Spring Compressor merupakan sebuah service special tools (SST) yang akan dapat kita lihat ketika sedang berada di bengkel kendara.

Gambar Valve Spring Compressor

Bagaimana, sampai disini apakan sudah bisa memahami apa itu valve spring compressor? Dengan kini kalian sudah bisa mengetahui dan memahami apa itu valve spring compressor.

Lalu seperti apa sih sebenarnya bentuk, fungsi dan juga bagian-bagian dari SST atau alat service khusus kendaraan?. Nah bagi kalian yang mungkin memang belum pernah sama sekali melihat seperti apa bentuknya. Dibawah sudah otoflik siapkan gambar valve spring compressor.

Fungsi Valve Spring Compressor

Sebagaimana kami sudah sampaikan sebelumnya, valve spring compressor merupakan salah satu alat khusus service yang umumnya banyak digunakan oleh montir bengkel ketika sedang memperbaiki permasalahan pada bagian mesin mobil ataupun motor.

Adapun fungsi valve spring compressor sendiri yaitu untuk membantu para mekanik untuk dapat memasang dan melepas salah satu komponen pengunci pegas (spring) dengan nama cotter valve.

Apa itu cotter valve? cotter valve merupakan salah satu komponen umumnya dikenal dengan sebutan kuku macan, kuku klep atau kancingan klep. Dimana seperti di atas kami singgung.

Pelepasan dan pemasangan komponen satu ini mengharuskan kita sebagai pengguna mobil maupun mekanik profesional untuk menekan pegas / spring. Adapun letak dari cotter valve sendiri umumnya terdapat pada bagian head silinder mesin motor ataupun mobil.

Cara Menggunakan Valve Spring Compressor

Dari penjelasan singkat tentang fungsi valve spring compressor di atas, setidaknya ketika kalian mendapatkan pertanyaan dari orang lain maupun pengajar di sekolah untuk jelaskan kegunaan dan penggunaan valve spring compressor. Maka kalian akan dapat dengan mudah menjelasakannya.

Hal tersebut tentu berbeda ketika kalian diminta untuk jelaskan kegunaan dan penggunaan coil spring compressor, kenapa jelas karena kedua nama ini punya fungsi berbeda. Nah bicara tentang alat satu ini, berikut adalah panduan lengkap tentang cara menggunakan valve spring compressor.

  • Pertama silahkan gunakan bagian tangkai diam untuk menahan posisi valve agar tidak bergerak saat pegas (spring) ditekan.
  • Kedua lanjutkan dengan memanfaatkan bagian tangkai bisa bergerak (disetel) untuk membuat posisi alat ini tepat dengan posisi pegas.
  • Selanjutnya ketika posis penembatapa sudah tepat atau pas, maka cara menggunakan valve spring compressor berikutnya yaitu dengan ditekan seperti menggunakan tang sehingga dapat menekan pegas.
  • Dan disaat pegas terekam inilah, secara otomatis cotter valve akan terbebas dan bisa dilepas dari tappet.

Nah setelah memahami bagaimana cara menggunakan alat bernama valve spring compressor, setidaknya kalian juga dapat memanfaatkan langkah tersebut untuk memasang cotter valve.

Tips Perawatan Valve Spring Compressor

Sama halnya dengan beberapa alat atau tools lain yang ada di bengkel, setidaknya untuk membuat valve spring compressor ini dapat bertahan lama serta bisa tetap memberi daya tekan kuat. Maka diperlukanlah sebuah perawatan tertentu/

Lantas apa saja perawatan yang umum digunakan dan diterapkan untuk membuat kondisi valve spring compressor lebih nyaman digunakan dan awet?.

  1. Selalu gunakan alat ini sesuai dengan fungsi utamanya yaitu untuk membantu menekan pegas ketika akan melepas / memasang cotter valve.
  2. Bersihkan valve spring compressor ketika sudah tak lagi digunakan.
  3. Letakkan atau simpan alat ini di tempat aman dan tidak mudah berdebu.
  4. Serta berikan pelumas beberapa waktu sekali pada bagian poros putar yang ada agar tetap lancar dan tidak berkarat.

Akhir Kata

Nah itulah kiranya penjelasan yang kali ini dapat otoflik.com rangkum serta sampaikan terkait fungsi valve spring compressor yang mungkin memang sedang dibutuhkan. Selain hanya menjelaskan fungsi utama alat khusus tersebut.

Seperti sudah kalian simak di atas, terdapat pula beberapa topik pembahasan penting tentang valve spring satu ini. Termasuk cara menggunakan, tips cara merawat, gambar serta apa itu valve spring compressor. Jadi semoga artikel otoflik ini bisa bermanfaat dan membantu.