Tabel Perawatan Berkala Sepeda Motor yang Wajib Diketahui

Tabel Perawatan Berkala Sepeda Motor – Sepeda motor menjadi salah satu alat transportasi yang populer bagi masyarakat di Indonesia. Hal ini juga tidak terlepas dari harga motor yang cukup terjangkau dan cenderung lebih praktis serta mudah untuk digunakan. Maka dari itu, tidak heran jika banyak masyarakat Indonesia yang memilih menggunakan sepeda motor untuk mobilitas sehari-hari.

Memiliki sepeda motor juga tentu harus benar-benar dirawat secara berkala, agar nantinya kondisi mesin motor dan komponen lainnya tetap bisa bekerja dengan optimal. Nah bagi kalian yang mungkin membutuhkan referensi untuk perawatan sepeda motor kalian, di pertemuan kali ini kami akan membahas mengenai tabel perawatan berkala sepeda motor. Nantinya tabel ini bisa kalian jadikan acuan untuk melakukan servis motor kalian.

Ya, servis motor secara berkala memang dianjurkan kepada setiap pemilik motor agar nantinya motor tersebut tetap dalam kondisi prima ketika dikendarai. Pengecekan motor juga bukan hanya pada mesin saja, namun juga pada komponen lain, bahkan ban juga harus diperhatikan agar nantinya berkendara menjadi nyaman. Selain memberikan informasi terkait tabel perawatan berkala sepeda motor, kami juga akan membagikan beberapa tips merawat sepeda motor yang bisa kalian simak nanti.

Ketika melakukan pembelian sepeda motor, kalian juga tentu akan mendapatkan kartu servis gratis yang diberikan oleh pihak Dealer. Nah kalian juga bisa menjadikannya sebagai referensi untuk melakukan perawatan motor secara berkala. Baiklah tanpa berlama-lama lagi lebih baik langsung saja kita simak informasi terlengkap mengenai tabel perawatan berkala sepeda motor yang telah kami siapkan berikut ini.Tabel Perawatan Berkala Sepeda Motor

Tips Merawat Sepeda Motor

Nah pada pembahasan awal kami akan menjelaskan lebih dulu mengenai seperti apa tips ketika merawat sepeda motor. Untuk melakukan servis motor, tentu kalian harus menentukan waktu dan juga kondisi motor tersebut. Untuk itu kalian bisa simak beberapa tips servis sepeda motor yang telah kami siapkan di bawah ini.

1. Servis Setiap 2 atau 3 Bulan Sekali

Tips pertama adalah dengan melakukan servis setiap 2 atau 3 bulan sekali. Menurut laman resmi PT Astra Honda Motor, motor yang rutin digunakan untuk beraktivitas sehari-hari, sebisa mungkin selalu dicek kondisinya setiap 2 atau 3 bulan sekali, terlebih lagi jika kalian memiliki motor injeksi. Cara merawat motor injeksi juga dikenal cukup rumit dibandingkan dengan motor biasa. Servis rutin ini dilakukan agar komponen yang ada didalam motor tetap terawat dan tidak mudah rusak.

2. Perhatikan Speedometer sebagai Patokan Servis

Lalu kalian juga bisa melakukan servis dengan melihat Speedometer sebagai patokan. Angka pada speedometer menunjukkan seberapa jauh jarak yang sudah ditempuh oleh motor kalian. Menurut laman Astra Motor, jarak yang disarankan adalah 2.000 hingga 3.000 kilometer. Jika motor sudah menempuh jarak tempuh tersebut, maka segeralah bawa ke tempat servis agar mesin motor terus terawat dan tidak mengalami penurunan performa.

3. Lakukan Servis Jika Ada Masalah

Jika kalian mengalami masalah dengan sepeda motor yang kalian miliki, maka segera bawa motor ke tempat servis, karena jika tidak segera membawanya bisa berdampak fatal. Oleh karena itu, apabila dirasa motor sudah banyak mengalami masalah, segera bawa ke bengkel untuk diservis segera dan diperbaiki jika ada komponen yang rusak.

Tabel Perawatan Berkala Sepeda Motor

Jika kalian sudah mengetahui beberapa informasi diatas, berikutnya kita akan masuk ke informasi utama mengenai tabel perawatan berkala sepeda motor. Tabel ini nantinya bisa kalian jadikan patokan untuk melakukan servis sepeda motor kalian. Servis sepeda motor juga bisa berlaku untuk semua mereka, baik Yamaha, Honda, Suzuki, dan lain sebagainya. Lebih jelasnya simak tabel yang telah kami siapkan berikut ini.

Bagian Interval
Km
500 Km Pertama
Setiap 2.500 Km
Setiap 7.500 Km
Bulan
1 Bulan
3 Bulan
9 Bulan
Saringan udara
P
Ganti setiap 12.500 Km atau jika elemen telah berubah warna
Mur dan Baut Knalpot
P
P
Cooling fan filter
Bersihkan setiap 2.500 km
Kerenggangan katup
P
P
Busi
P
G
Saluran bensin
P
Ganti setiap 4 tahun
Oli mesin
G
G
Saringan oli mesin
G
G
Putaran stasioner
P
P
Jarak main kabel gas
P
P
Drive belt
P
P
Ganti setiap 30.000 km
Oli gear box reduksi akhir
Ganti setiap 7.500 km
Rem
P
P
Selang rem
P
P
Ganti setiap 4 tahun
Cairan rem
P
P
Ganti setiap 2 tahun
Ban
P
P
Kemudi
P
P
Suspensi depan
P
P
Suspensi belakang
P
P
Baut-baut dan mur-mur rangka
P
P

Catatan :

  • P = Periksa dan Bersihkan, Setel, Ganti atau Lumasi Jika Perlu
  • G = Ganti

Akhir Kata

Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak diatas mengenai tabel perawatan berkala sepeda motor. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat otoflik.com sampaikan, semoga pembahasan diatas bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.

Sumber : teknik-otomotif.co.id, otomotif.tempo.co,